Jumat, 24 Januari 2014

Tugas Pengolahan Citra



Nama: Linda Cahya
Npm:54410030

Mata Kuliah Pengolahan citra ada 3 tugas, diantaranya:

Tugas Pertama:
Menggunakan Image Magickb buat Tutorial Konversi Image, Resize image, Rotasi Gambar, Konversi RGB ke BW(Black White), Buat Croping

Tugas kedua:
Misal ada gambar pohon tree, buat tutorial grafis, mekanisme grafis
Buat sebuah software generate foto graf

Tugas Ketiga:
Curhat.

Langsung aja yuu kita bahas satu-persatu tugasnya.

Tugas Pertama.
Tugas Pertama ini mengenai image magick, yang saya ketahui image magick itu software buat mengkonversi, memanipulasi suatu gambar yang ingin diolah. Hal yang pertama dilakuin adalah install software image magicknya. Siapkan sebuah foto untuk dilakukan pemanipulasian contohnya seperti di bawah ini:

Lalu masuk ke CMD dan berikan perintah-perintah yang di inginkan.


1. Konversi Image
Perintah di bawah ini adalah untuk mengubah format image yang awalnya ber ekstensi gambar.jpg menjadi gambar .png diawali dengan perintah convert “c:\linda\gambar.jpg” untuk memanggil file input bernama gambar.jpg dan “c:\linda\gambar.png” adalah hasil output filenya


Maka di dalam folder linda terdapat 2 image yaitu gambar.jpg dan gambar.png, gambar.png adalah hasil dari pengconvertan yang telah dilakukan.

2.Resize Image
Untuk mengubah size foto dapat dilakukan dengan perintah di bawah ini:

Maka image yang bernama gambar.jpg yang merupakan file input akan berubah ukurannya mengecil sebesar 50% dan file outpunyaakan bernama gambarresize.png
 
Gambar sebelum di resize:

Gambar setelah di resize:



3. Rotate Image

Untuk merotate sebuah image dapat dilakukan dengan perintah di bawah ini:

 Dengan adanya perintah –rotate 90% maka file yang bernama gambar.jpg akan berubah rotasinya sebanyak 90 derajat dan file output akan bernama gambarrotate.png.

 Gambar sebelum di rotate:
Gambar setelah di rotate:




4. Konversi RGB ke BW(Black White)

Seperti sebelumnya diawali dengan perintah convert “c:\linda\gambar.jpg” untuk memanggil file input bernama gambar.jpg Dilanjutkan seperti di bawah ini.


Perintah -set dan -colorspace RGB –colorspace gray untuk mengkonversi warna dari RGB menjadi Grayscale. Kemudian output filenya berupa gambarhitamputih.png

Gambar sebelum di Konversi:

Gambar setelah di konversi 




5. Croping Image

Seperti sebelumnya diawali dengan perintah convert “c:\linda\gambar.jpg” untuk memanggil file input bernama gambar.jpg Dilanjutkan seperti di bawah ini.


Perintah –crop merupakan perintah dasar untuk melakukan crop image pada image magick  dan 256x900+310+5 merupakan ukuran untuk mengcrop posisi agar menjadi bagian di tengah saja yang ada. Dan output filenya berupa gambarcrop.png

Gambar sebelum di crop:
 Gambar setelah di crop:


Tugas Kedua.

Tugas kedua ini kita mempelajari tentang graphviz, kalau kata om gugel arti dari graphviz itu sendiri merupakan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk membuat visualisasi data struktural seperti gambar jaringan. Perangkat lunak ini kian penting peranannya seiring berkembangnya cabang ilmu dan penerapan teknologi business intelligence, data mining, information retrieval dan visualisasi relasi kompleks pada berbagai industri praktis. Dalam pengaplikasiannya, Graphviz dapat mengahasilkan outputberupa gambar dengan berbagai format seperti GIF, PNG dan SVG. Selain itu Graphviz juga dapat membuat aplikasi interaktif browser dan membuat hasil output lain berupa file PDF.

Langkah-langkah dari pembuatan graphviz ini yaitu diawali dengan masuk ke situs http://www.graphviz.org/ dan saya mengutip source code dari link tersebut  dan graph yang saya pilih merupakan graph berarah. Dan ini adalah source codenya:
graph G {
run -- intr;
intr -- runbl;
runbl -- run;
run -- kernel;
kernel -- zombie;
kernel -- sleep;
kernel -- runmem;
sleep -- swap;
swap -- runswap;
runswap -- new;
runswap -- runmem;
new -- runmem;
sleep -- runmem;
}

Souce code tersebut di save dengan ekstensi .dot kemudian masuk ke cmd dan jalankan program dengan perintah:
$dot -Tps linda.dot -o outputlinda.ps

Maka akan muncul output seperti di bawah ini:

Dari program diatas dapat dijelaskan bahwa pada graph g ini node-node dihubungkan satu dengan yang lainnya agar membentuk suatu hierarki.  Bahwa run berhubungan langsung dengan intr, kernel dan runbl. Intr berhubungan langsung dengan runbl, runbl berhubungan langsung dengan intr dan run. Kernel berhubungan langsung dengan zombie,runmem,sleep. Sleep berhubungan langsung dengan swap dan runmem. Swap berhubungan langsung dengan runswap. Runswap berhubungan langsung dengan new dan runmem. Dan runmem berhubungan langsung dengan new,runswap,sleep, dan kernel.

Tugas Ketiga.

Curhat,
Paling gampang curhat tentang pacar, temen, cowo ganteng tapi sekarang disuruh curhat tentang dosen,,hmmmph....
dosen pengolahan citra yang bernama pak andreas yang bernama lengkap Andreas Hadiyono, ST, dari tingkat 2 saya udah sering denger nama bapak, kata temen-temen saya bapak itu pinter,wawasannya luas. exactly kebukti banget pas bapak ngajar kelas saya, bukan cuma ngajar mata kuliah aja tapi bapak juga selalu kasih pengalaman-pengalaman bapak yang menarik buat di denger. info tentang bapak yang berwawasan luas itu makin kebukti pas bapak kasih tugas yang super susah bgt :'( yang saya aja baru denger,tapi pas udah saya kerjain tugas dari bapak itu bikin wawasan saya bertambah,,hehehe makasih ya pak udah kasih ilmu sekaligus wawasan bapak ke saya,, semoga bapak semakin sukses yh pak,,

Pak, batre saya low tinggal 10% lagi tapi cargeran lagi di pinjem temen,nanti saya curhat tentang bapak lagi deh,,daaahh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar